Kegiatan

Tadabur Alam

Kegiatan HMJ

Latihan Dasar Kepemimpinan Pengurus HMJ dengan pemateri Andi Hakim

Kegiatan

Pelatihan Makalah

Gebyar Purna Bhakti HIMATIKA

Lomba Estafet Kelereng

Gebyar Purna Bhakti HIMATIKA

Lomba Futsal Per-Angkatan Jurusan Pemdidikan Matematika

Gebyar Purna Bhakti HIMATIKA

Jalan Sehat bersama seluruh keluarga Pendidikan Matematika

Tahtiman Al Qur'an

Dilaksanakan sebulan sekali oleh seluruh keluarga Pendidikan Matematika

TASYAKURAN WISUDA Jurusan Pendidikan Matematika

Ada ceremony penyerahan kenang-kenangan, Siraman kembang setaman, Menyanyi dan foto bersama, Mushofahah, dan Wisuda Matematika Award

MUBES HIMATIKA

Musyawarah Besar untuk memilih calon pemimpin HIMATIKA yang baru

World News

Jumat, 21 Desember 2012

PENDAFTARAN COMPETITION OF MATHEMATICS "COMMATH 2013" IAIN WALISONGO SEMARANG

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh...
Kepada segenap Guru dan Siswa yang hendak mendaftar Olimpiade Matematika COMMATH IAIN Walisongo,Pendaftaran Olimpiade Matematatika "COMMATH" IAIN Walisongo telah dibuka. Untuk pendaftaran dan Info selengkapnya silakan klik link di bawah ini :
Wassalamu'alaikum Warahmautllahi Wabarakatuh...

Sabtu, 03 November 2012

DATABASE ALUMNI

Assalamualaikum wr wb...
Untuk kelengkapan data, kami pengurus HIMATIKA memohon bantuan dari para alumni Prodi Matematika IAIN Walisongo untuk mengisi Formulir Alumni. Insya Allah akan banyak manfaatnya, misalnya kita bisa mendapatkan alamat,  No HP, Email, atau FB terbaru dari sahabat-sahabat kita yang lama tidak berjumpa. Silakan berkomentar pada halaman ini untuk mengobrol dan bertukar pengalaman dengan alumni yang lain.

Untuk mulai mengisi Formulir, silakan klik Link di bawah ini :


Untuk melihat data alumni yang sudah masuk silakan klik Link di bawah ini :


Terima kasih atas partisipasi kakak-kakak alumni semua, semoga sukses selalu. Amin..

Wassalamualaikum wr.wb.

Senin, 22 Oktober 2012

PELATIHAN JURNALISTIK HIMATIKA

HADIRILAH!!!!
PELATIHAN JURNALISTIK HIMATIKA
"Membekali Diri dengan Wawasan Jurnalistik"
akan dilaksanakan pada:
Selasa, 23 Oktober 2012
jam 13.00-selesai
di Auditorium III gedung Q Fakultas Tarbiyah
IAIN Walisongo Semarang.
GRATISSSSS!!!!!

Contact Person:
085729113288 (irma)

Senin, 08 Oktober 2012

‘Pesantren’nya IAIN;Ta’aruf dan Halal Bi Halal HIMATIKA Walisongo


Kamis, 6 September 2012 lalu Himpunan Mahasiswa Matematika (HIMATIKA)  Walisongo mengadakan taaruf dan halal bi halal bersama para dosen dan mahasiswa Tadris Matematika IAIN Walisongo Semarang. Acara yang diadakan di auditorium gedung Q ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan pada awal semester gasal oleh HIMATIKA sebagai salah satu program kerja diawal kepengurusan.
Para peserta ta’aruf terlihat antusias. Mahasiswa Tadris Matematika dari angkatan 2012 hingga 2010 hadir memadati ruang auditorium. Sementara angkatan 2009 berhalangan hadir karena harus mengikuti PPL.    Acara ini dibuka dengan pembacaan ayat suci al-Qur’an dan beberapa sambutan. Abdillah Rachman, selaku ketua umum HIMATIKA periode 2012/2013 dalam sambutannya mengajak mahasiswa baru untuk ikut mensukseskan program-program yang ada di HIMATIKA.
Pada sambutan inti, Saminanto, S.Pd., M.Sc., selaku ketua prodi Tadris Matematika memberikan sambutan kepada mahasiswa baru angkatan 2012 yang merupakan keluarga baru di prodi Tadris Matematika. Beliau melanjutkan dengan memperkenalkan satu persatu dosen Tadris Matematika dan menjelaskan bermacam hal di Tadris Matematika. Mulai dari laboratorium baru hingga aturan berbusana yang telah dibakukan. Menurutnya, ini adalah salah satu aturan yang sengaja diterapkan untuk menyiapkan mahasiswa yang notabene adalah calon pendidik ini agar memiliki mental dan kepribadian yang baik dan mumpuni. ”Tadris Matematika ini bisa menjadi pesantrennya IAIN”, tegasnya. Selanjutnya, acara ta’aruf ini ditutup dengan halal bi halal dengan dosen-dosen Tadris Matematika.
Fandy Nur Aziz, koordinator Ikatan Himpunan Mahasiswa Matematika (IKAHIMATIKA) sub-wilayah IV Semarang-Salatiga melanjutkan acara dengan memperkenalkan tentang ke-IKAHIMATIKA-an kepada para peserta. Mahasiswa Pendidikan Matematika IKIP PGRI Semarang ini menjelaskan sejarah, struktur organisasi, dan sistem kerja yang ada di  IKAHIMATIKA.
Selanjutnya, pengurus HIMATIKA periode 2012/2013 memperkenalkan diri dan mempresentasikan program kerja yang telah dihasilkan pada rapat 7 Agustus 2012 lalu. Dimulai dari Pengurus Harian dilanjutkan departemen-departemen yang dibawahinya, yaitu Departemen Pendidikan dan Penalaran, Advokasi dan kesejahteraan, Pers dan Jurnalistik, Jaringan Luar, serta Kewirausahaan. Hal ini adalah bentuk sosialisasi langsung kepada mahasiswa Tadris Matematika dan bertujuan agar semua elemen di Tadris Matematika mendukung untuk suksesnya segala program yang telah dicanangkan. Acara diakhiri dengan saling jabat tangan yang diikuti semua peserta dan pengurus ketika adzan dhuhur berkumandang.[fd_ed]

Selasa, 02 Oktober 2012

Ketua Umum




Description: Description: E:\HIMATIKA\rahman.jpg
Nama lengkap
Abdillah Rachman
Nama panggilan
Rachman
NIM
103511001
TTL
Jakarta, 08 0ktober 1992
alamat
Kedungmenjangan RT 01/02 Purbalingga
No. HP
085726036245
E-Mail
Jejaring sosial
Facebook: Abdillah rachman
Bio

Motto
Honest is very important

Sabtu, 01 September 2012

DEPARTEMEN PENDIDIKAN DAN PENALARAN


No.
Kegiatan
Tujuan
Sasaran
Waktu
Ang Dana
PJ
1.
Inventarisasi & perawatan alat peraga
Merawat & menginventarisasi alat peraga yang ada
Alat peraga yang dibuat mahasiswa Matematika
Sebulan sekali, akhr bulan
Rp. 150.000,-
Adin & udin
2.
Study Club of Math (SCM)
Meningkatkan minat belajar mahasiswa Matematika
Mahasiswa matematika angkatan 2009-2011
1 minggu sekali, mulai bulan Oktober
Rp. 75.000,-
Nuril & Rachman
3.
Diskusi Ilmiah
Meningkatkan intelektual mahasiswa Matematika
Mahasiswa matematika
Seminggu sekali sekali (Oktober)
Rp. 200.000,-
Udin, adin , & disa
4.
Pelatihan makalah
Membekali mahasiswa dalam membuat makalah
Mahasiswa matematika
September, minggu ke 3 atau ke 4
Rp. 150.000,-
Paradise & nikmatun
5.
Kompetisi matematika
·         Meningkatkan kemampuan pola pikir dan daya saing pelajar islam
·         Memperkenalkan Himatika Walisongo pada dunia luar
SMA-I, MAN, dan MAS
1 kali dalam 1 periode (february)
Rp. 7.000.000,-
Nikmatun , udin & rachman
Total Anggaran Dana Rp. 7.575.000,-

DEPARTEMEN KEWIRAUSAHAAN

 
 
 
No.
Kegiatan
Tujuan
Sasaran
Waktu
Ang Dana
PJ
1.
Pengadaan buku / modul matematika
Identitas mahasiswa Matematika
Mahasiswa Matematika
Selama kepengurusan
Rp. 500.000,-
Saifin & novi
2.
Pembuatan Kalender Pin
Identitas mahasiswa Matematika
Mahasiswa Matematika 2009-2011
November
Rp. 3.000.000
Zuhdan & novi
3.
Seragam pengurus
Identitas pengurus
Semua pengurus Himatika
Oktober
Rp. 2.500.000
Sinin & ulil
4.
Tasyakuran Wisuda
Mempererat tali persudaraan
Wisudawan Matematika
Januari
Rp.1.000.000
Isna & sinin
Total Anggaran Dana Rp. 7.000.000